Selamat Datang

Saya mengucapkan terima kasih atas kunjungan Anda di Dasar-dasar Ilmu Lingkungan. Saya ingin berbagi informasi tentang materi-materi perkuliahan dan pengetahuan. Harapan saya, semoga kita bisa tetap bersama, berkomunikasi dan berbagi pengalaman tentang ilmu lingkungan. Saya sangat menghargai waktu yang Anda telah gunakan untuk membuka situs ini dan menjelajah pada layanan yang tersedia. Semoga Anda mendapatkan apa yang Anda ingin ketahui, dan apabila Anda belum menemukannya silahkan memberikan masukan guna penyempurnaan situs ini. Terima kasih.

Tuesday, May 20, 2014

Pengertian Ilmu Lingkungan



Kita bisa dengan mudah mendefinisikan lingkungan. Lingkungan dapat berarti tempat hidup, yang selanjutnya dikenal sebagai habitat dalam ekologi. Lingkungan juga secara langsung merujuk pada kata lingkungan hidup, yang didefinisikan sebagai satu kesatuan ruang dengan semua benda, daya keadaan, dan makhluk hidup, termasuk di alamnya manusia dan perilakunya. Berbicara tentang lingkungan, secara langsung kita berbicara tentang ekologi. Ekologi secara sederhana dapat diartikan sebagai ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara komponen abiotik dan komponen biotik. Komponen abiotik (tanah, air, udara, cuaca, suhu) dan komponen lingkungan biotik (tumbuhan dan hewan, termasuk manusia). 



Sistem interaksi dua arah antara komponen abiotik dan komponen biotik kita kenal sebagai ekosistem. Sebagai contoh, ekosistem danau, ekosistem hutan, ekosistem padang rumput. Ekologi sebagai salah satu ilmu, telah banyak dipelajari dan dibicarakan. Satu pertanyaan yang sangat menggelitik adalah apakah yang menyebabkan kerusakan lingkungan terjadi padahal ilmu yang mempelajari sistem yang terjadi telah lama diperbincangkan. Ketika kerusakan lingkungan telah memberikan dampak yang besar pada kehidupan manusia, maka manusia mulai menyalahkan alam dan sering tanpa melihat dan mengingat kesalahan apa yang telah kita berikan pada alam. Kerusakan lingkungan telah menjadi sajian kita sehari-hari seperti pencemaran laut, kerusakan hutan disertai dengan tanah longsor, banjir sebagai akibat terhalangnya aliran air secara alami, hingga hilangnya sebagian keanekaragaman hayati. Kemanakah manusia yang selalu mengklaim diri sebagai pengelola, sebagai makhluk yang paling sempurna. 

Pertanyaan yang bisa menjadi bahan perenungan adalah mampukan kita bertahan hidup tanpa makhluk hidup lain yang lebih tidak sempurna dibandingkan kita, seperti beras, berbagai jenis tanaman pangan, ikan dan sumber daging lainnya? Apakah perbuatan kecil kita yang kita telah lakukan untuk menjaga keharmonisan ekosistem bumi ini? Seberapa seringkah kita membuang sampah tidak pada tempatnya? Pernahkan kita berpikir bahwa pemberian pupuk yang berlebihan di sawah kita akan memberikan dampak yang besar bagi ekosistem pantai dan/atau ekosistem perairan tawar lainnya? Guna nedapatkan informasi tentang ilmu lingkungan silahkan kunjungi perpustakaan online. - See more at: http://lochanaeducation.weebly.com/dasar-dasar-ilmu-lingkungan.html#sthash.Op1Muw55.dpuf

9 comments:

  1. NAMA : TARSISIUS RUNDUNG
    PRODI : TIH / II
    NIM : 132389031

    Trimakasih, Dari materi yang saya bacakan sedikit menambah wawasan saya dari beberapa komponen botik dan abiotik yang ada di alam ini. Beberapa komponen ini tidak boleh terpisahkan antara yang satu dengan yang lainya atau saling besinegi dalam hidup. manusia adalah mahluk ciptaan tuhan yang berkal budi, namun sayangnya malah manusialah yang sebagai perusak yang hanya tau menikmati kekayaan di allam ini.
    Nah bagaimanakah Tugas kita manusia agar lingkungan alam yang kita miliki tetap terjaga dan tetap harmonis ?

    ReplyDelete
  2. NAMA : HILARIUS A. MANDANG
    PRODI : THP
    SMESTER : 11
    Kalau menurut saya dampak pencemaraan lingkungan itu di sebabkan oleh ulanya manusia, karna manusia sendiri tidak menyadari bahwa dampak pencemaran lingkungan sangat berbahaya bagi kesehatan. sekian dan terimakasi

    ReplyDelete
  3. Nama : Yunus Katamba Remitana
    Prodi : TIH
    Semester: II

    Dari materi ilmu lingkungan yang bsaya baca, saya merasa segala sesuatu yang terjadi dialam ini kembali pada kesadaraan manusia itu sendiri akan pentingnya lingkungan hidup ini. kita boleh banyak perbincangkan akan tetapi jika tidak ada tindak lanjut yang dilakukan semuanya oleh setiap orang.

    ReplyDelete
  4. NAMA : TEOFILUS ANTAS
    PRODI : TIH/II
    NIM : 132389032

    Trimakasih, materi ini sedikit menambah pengetahuan saya bahwa mahluk biotik dan abiotik saling berkaitan hidup di allam ini. namun sayangnya manusia salah satunya mahluk bermoral tapi malah dia yang sebagai perusak lingkungan allam.
    saran dari saya agar pemerintah terkaid mengeluarkan aturan tehadap semua masyarakat supaya lingkungan tetap terjaga.

    ReplyDelete
  5. Nama : Anita Taiboko
    Prodi : TIH 2

    Dari artikel yang saya baca mengenai permasalahan lingkungan,,,,saya berpikir kanapa,,,manusia belum punyai kesedaran tentang pentingnya lingkungan,,,sebenarnya sudah jelas jelas,,,pencemaran lingkungan dapat mengakibatkan fatal,,,,tapi di lihat dari kenyataan yang ada,,,lingkungan banyak yang rusak karna ulahnya seraka manusia,,,maka jangan heran di suatu saat kita senasib dengan ACEH Dan JEPANG,,,,Dan saya menghimbah kepada perda,,agar membuat aturan yang jangan semena mena aturan,,,tapi benar benar aturan,,,,terimakasih,,,by Anitha Taiboko

    ReplyDelete
  6. Nama :Fransiskus Xaverius Maki
    Prodi :TIH

    Terima kasih atas artikelNya,dari artikel ini saya menyadari bahwa betapa pentingnya pedulinya Manusia terhadap Lingkungan akan tetapi mengapa manusia ini menyepelekan hal-hal sepele yang menyangkut dengan lingkungan,yang meskipun mereka masih bergantung pada lingkungan.Setelah saya menyimak dari artikel ini bahwa,harapan besarnya dari mahasiswa disini yang lebih menunjukan kepeduliannya terhadap lingkungan itu seperti apa sehingga lingkungan itu tetap terjaga.
    Terima kasih.....,
    Atas nama fransiskus Xaverius Maki

    ReplyDelete
  7. Pengertian Ilmu Lingkungan
    Menurut saya,dapat di simpulkan bahwa ilmu lingkungan ini interaksi antara manusia dengn lingkungan alaminya.Ilmu lingkungan juga bertujuan memperbaiki hubungn antara manusia dan lingkunganya.Terima kasih🙏

    ReplyDelete
  8. Nama: Karlina Rita
    Nim: 2323813025
    Prodi: Agp

    Berdasarkan penjelasan di atas, disini saya dapat menyimpulkan bahwa:

    Pengertian Ilmu Lingkungan:Ilmu Lingkungan adalah ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara komponen abiotik (tanah, air, udara, cuaca, suhu) dan komponen biotik (tumbuhan, hewan, termasuk manusia) dalam suatu ekosistem.
    Ilmu Lingkungan mempelajari interaksi dan saling ketergantungan antara makhluk hidup (komponen biotik) dengan lingkungan fisik (komponen abiotik) di mana mereka hidup.
    Ilmu Lingkungan mencakup studi tentang ekologi, yaitu ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara organisme dan lingkungannya.Lingkungan hidup didefinisikan sebagai satu kesatuan ruang dengan semua benda, daya, keadaan, dan makhluk hidup, termasuk manusia dan perilakunya, yang mempengaruhi kelangsungan perikehidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lainnya.
    Jadi, Ilmu Lingkungan ini adalah ilmu yang mempelajari interaksi dan saling ketergantungan antara makhluk hidup (komponen biotik) dengan lingkungan fisik (komponen abiotik) di mana mereka hidup, serta dampaknya terhadap kelangsungan hidup dan kesejahteraan manusia dan makhluk hidup lainnya.
    Terima kasih 🙏🙏🙏

    ReplyDelete
  9. Lingkungan adalah tempat hidup makhluk hidup atau dalam ekologi sering d sebut habitat,jika manusia menjaga lingkungan, melindungi dan tda merusak maka otomatis kehidupan manusia aman akan tetapi jika manusia lalai dalam mengelola lingkungan sekitar maka kerusakan akan terjadi dan akan berdampak bagi manusia itu sendiri.
    Tetapi seringkali manusia menyalahkan lingkungan atas perbuatannya sendiri yang padahal manusia itu sendiri yang merusak lingkungan.

    ReplyDelete